Lokasi | : | RSUD SUBANG | |
Jam | : | 08:00 - 13:00 WIB | |
Tanggal | : | 29 September 2024 | |
Deskripsi | : | Hallo mitra sehati.... RSUD Subang Bekerjasama Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia Gelar Penyuluhan Diabetes Mellitus untuk Masyarakat *Subang, 28 September 2024* – RSUD Subang bekerjasama Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat penyuluhan kesehatan bertajuk “Pencegahan dan Pengelolaan Penyakit Diabetes Mellitus”. Kegiatan ini bertempat di RSUD Subang dan dihadiri oleh masyarakat setempat, dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan bahaya diabetes mellitus, serta bagaimana cara mencegah dan mengelola penyakit tersebut secara efektif. Acara ini diisi oleh para ahli kesehatan dari Fakultas Kedokteran UPI yang memberikan edukasi komprehensif tentang faktor risiko, gejala, serta dampak diabetes mellitus jika tidak dikelola dengan baik. Para peserta, yang terdiri dari pasien dan warga Subang, juga diberi pemahaman mengenai pentingnya pola hidup sehat, termasuk menjaga pola makan yang seimbang, rutin berolahraga, serta melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala. Direktur RSUD Subang, dr. Achmad Nasuhi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen RSUD Subang dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui pendekatan promotif dan preventif. “Penyakit diabetes mellitus adalah salah satu penyakit yang kerap terjadi di kalangan masyarakat kita. Dengan adanya penyuluhan ini, kami berharap masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya pencegahan dan pengelolaan diabetes sejak dini,” kata dr.Achmad Nasuhi. Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Prof, dr. Hamidie Ronald Daniel Ray, M.Pd.,Ph.D. juga menekankan pentingnya kolaborasi antara institusi pendidikan dan pelayanan kesehatan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Kami bangga dapat bekerja sama dengan RSUD Subang untuk memberikan edukasi yang bermanfaat bagi masyarakat. Penyuluhan ini merupakan langkah nyata dalam upaya pengabdian kami kepada masyarakat, sejalan dengan visi UPI dalam memajukan pendidikan dan kesehatan di Indonesia,” ujar Prof.dr.Hamidie Ronald Daniel Ray, M.Pd.,Ph.D. Kegiatan ini juga dilengkapi dengan pemeriksaan gula darah gratis bagi seluruh peserta, serta sesi konsultasi langsung dengan dokter spesialis dari RSUD Subang dan Fakultas Kedokteran UPI. Masyarakat diharapkan dapat memanfaatkan layanan ini untuk mendeteksi secara dini risiko diabetes dan mengetahui cara mengelola penyakit tersebut dengan benar. RSUD Subang secara rutin mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat seperti ini sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah Subang dan sekitarnya. |